Kodim 0719/Jepara Gelar Kegiatan Bakti Teritorial Prima di Wilayah Kedungdalam Rangka HUT ke-80 TNI dan HUT ke-75 Kodam IV/Diponegoro

Kodim 0719/Jepara Gelar Kegiatan Bakti Teritorial Prima di Wilayah Kedungdalam Rangka HUT ke-80 TNI dan HUT ke-75 Kodam IV/Diponegoro

Bagikan artikel ini

JEPARA, kompas86id.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan HUT ke-75 Kodam IV/Diponegoro, Kodim 0719/Jepara melaksanakan kegiatan Bakti Teritorial Prima yang difokuskan pada monitoring situasi wilayah, Jumat (19/9/2025), bertempat di Desa Bugel, Kecamatan Kedung, Kabupaten Jepara.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program teritorial TNI AD yang bertujuan untuk mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta memastikan stabilitas dan keamanan wilayah, khususnya menjelang peringatan hari besar TNI dan Kodam IV/Diponegoro.

Danramil Kedung Kapten Arm Budi SP menyampaikan bahwa monitoring situasi wilayah dilakukan secara menyeluruh dengan melibatkan unsur Babinsa, perangkat desa, serta elemen masyarakat setempat.

Tujuannya adalah untuk mendeteksi secara dini potensi gangguan keamanan dan sosial serta menjalin komunikasi aktif antara aparat teritorial dengan warga.

“Kegiatan ini bukan sekadar seremonial, tetapi menjadi wujud nyata kepedulian dan kesiapsiagaan TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, khususnya di wilayah Kodim 0719/Jepara,” ujar Danramil.

Selain monitoring situasi wilayah, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk meningkatkan sinergitas antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan wilayah yang tangguh.

Warga Desa Bugel menyambut baik kehadiran aparat TNI yang secara aktif turun langsung ke lapangan.

Kegiatan semacam ini diharapkan dapat terus berlanjut guna menjaga hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Kegiatan Bakti Teritorial Prima ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan yang dilaksanakan Kodim 0719/Jepara dalam menyemarakkan peringatan HUT ke-80 TNI dan HUT ke-75 Kodam IV/Diponegoro tahun 2025.

Reporter: Rud

Editor: Dadang Kling