Kodim 0719/Jepara Gelar Patroli dan Monitoring Wilayah dalam Rangka Kegiatan Bhakti Teritorial PRIMA

Kodim 0719/Jepara Gelar Patroli dan Monitoring Wilayah dalam Rangka Kegiatan Bhakti Teritorial PRIMA

Bagikan artikel ini

JEPARA, kompas86id.com – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah, Kodim 0719/Jepara melaksanakan kegiatan Bhakti Teritorial PRIMA berupa Patroli dan Monitoring Situasi Wilayah pada hari Rabu, tanggal 15 Oktober 2025, bertempat di Desa Langon, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD melalui satuan teritorial dalam meningkatkan kewaspadaan serta memperkuat sinergi dengan masyarakat dan aparatur desa.

Patroli dan monitoring dilakukan secara menyeluruh untuk memastikan kondisi wilayah tetap aman, kondusif, serta mendeteksi secara dini potensi gangguan kamtibmas.

Tim patroli menyisir sejumlah titik strategis di Desa Langon, sembari berdialog langsung dengan warga dan tokoh masyarakat guna menyerap informasi serta menjalin komunikasi yang harmonis.

Menurut keterangan dari salah satu anggota tim patroli, kegiatan ini rutin dilakukan sebagai bagian dari pendekatan teritorial yang humanis dan proaktif.

“Melalui patroli dan komunikasi langsung dengan masyarakat, kami bisa mengetahui situasi nyata di lapangan sekaligus mengantisipasi berbagai potensi kerawanan,” ujarnya.

Kegiatan berjalan lancar, aman, dan mendapat respons positif dari masyarakat setempat yang menyambut baik kehadiran aparat TNI dalam menjaga keamanan di lingkungan mereka.

Bhakti Teritorial PRIMA ini merupakan salah satu bentuk nyata komitmen TNI dalam mendukung pembangunan wilayah dan menjaga keutuhan NKRI dari tingkat desa hingga nasional.

Reporter: Rud

Editor: Dadang Kling