Babinsa Desa Tulakan Dampingi Bedah Rumah RTLH di Desa Tulakan

Babinsa Desa Tulakan Dampingi Bedah Rumah RTLH di Desa Tulakan

Bagikan artikel ini

JEPARA, kompas86id.com – Babinsa Desa Tulakan, anggota Koramil 12/Donorojo, Serda Selamet Purwito, melaksanakan kegiatan pendampingan bedah rumah Tidak Layak Huni (RTLH) melalui program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) di Kaligeden, Desa Tulakan, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara. Selasa, (04/11/2025). Kegiatan ini bertujuan memastikan bantuan tepat sasaran dan rumah yang direhabilitasi layak huni.

Kegiatan diawali dengan pengecekan langsung ke rumah-rumah sasaran berdasarkan data yang sudah diverifikasi oleh Kementerian Sosial.

Pengecekan difokuskan pada rumah yang belum memenuhi persyaratan keselamatan bangunan, luas minimal, dan standar kesehatan bagi penghuninya.

Program bedah rumah ini bertujuan untuk memperbaiki atau merehabilitasi rumah agar layak huni, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta memberikan jaminan perlindungan hak atas perumahan bagi warga miskin.

Sasaran kegiatan tersebar di beberapa dukuh, yaitu: Dukuh Kedondong sebanyak 3 rumah, Dukuh Krajan 1 rumah, Dukuh Ngemplak 1 rumah, Dukuh Sonder 1 rumah, Dukuh Kaligeden 2 rumah, Dukuh Janggleng 1 rumah, dan Dukuh Dunggayam 1 rumah.

Hadir dalam kegiatan tersebut Babinsa Desa Tulakan Serda Selamet Purwito, Bapak Bowo Sulistiono, ST selaku Koordinator BSPS Kabupaten Jepara, Bapak Sidik dari Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Kementerian PUPR, serta Bapak Sudirman, ST sebagai Koordinator Tenaga Ahli.

Kehadiran para pihak terkait memastikan pelaksanaan program sesuai prosedur dan manfaatnya dapat dirasakan warga secara maksimal.

Selama pendampingan, Serda Selamet memastikan proses verifikasi data dan pelaksanaan bedah rumah berjalan lancar.

Ia memberikan arahan agar seluruh rumah yang direhabilitasi memenuhi standar keselamatan, luas bangunan minimal, dan kesehatan lingkungan yang baik.

Program bedah rumah RTLH ini menjadi wujud nyata sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan kementerian terkait dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Rehabilitasi rumah di Desa Tulakan diharapkan tidak hanya memperbaiki fisik rumah, tetapi juga memberikan kenyamanan dan keamanan bagi penghuninya.

Dengan selesainya kegiatan pendampingan, seluruh pihak berharap program BSPS dapat berjalan sesuai target, rumah-rumah layak huni bertambah, dan masyarakat Desa Tulakan memiliki tempat tinggal yang sehat, aman, dan nyaman.

Reporter: Rud

Editor: Dadang Kling