Babinsa Ngetuk Hadiri Tasyakuran HUT ke-18 Koperasi Jasa LKM UPK Kartini Mayong

Babinsa Ngetuk Hadiri Tasyakuran HUT ke-18 Koperasi Jasa LKM UPK Kartini Mayong

Bagikan artikel ini

JEPARA, kompas86id.com – Dalam rangka mempererat sinergi antara TNI dan lembaga masyarakat, Babinsa Desa Ngetuk, Peltu Bogi Muryono, bersama anggota Koramil 05/Mayong, menghadiri acara tasyakuran dan pemberian ucapan selamat dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-18 Koperasi Jasa LKM UPK Kartini Mayong, yang digelar pada Jumat (29/8/2025) di Kantor UPK Kartini Mayong, Kabupaten Jepara.

Kehadiran Babinsa beserta anggota merupakan wujud dukungan dan apresiasi dari TNI terhadap peran penting koperasi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Mayong.

Acara berlangsung sederhana namun penuh makna, diwarnai doa bersama dan suasana kebersamaan.

Dalam kegiatan tersebut hadir Danramil 05/Mayong yang diwakili oleh Peltu Bogi Muryono beserta 4 orang anggota, Ketua UPK Kartini Mayong Bapak Badrudin beserta staf, serta Pengawas LKM UPK Kartini Mayong Bapak H. Zaenal Arifin, S.Pd.I beserta anggota.

Dalam sambutannya, Peltu Bogi Muryono menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada seluruh jajaran UPK Kartini Mayong.

Ia berharap lembaga ini semakin berkembang, profesional, dan terus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Semoga di usia ke-18 ini, UPK Kartini semakin solid dalam menjalankan fungsi pemberdayaan ekonomi masyarakat dan mampu menjawab tantangan zaman,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua UPK Kartini Bapak Badrudin menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran perwakilan TNI yang memberikan dukungan moril kepada lembaga mereka.

Ia juga menegaskan komitmen UPK Kartini untuk terus bersinergi dengan berbagai pihak demi kemajuan bersama.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata pentingnya kolaborasi antara TNI dan lembaga masyarakat dalam mendukung pembangunan ekonomi di tingkat lokal.

Kehadiran Babinsa dan anggota Koramil 05/Mayong juga menambah semangat dan motivasi jajaran UPK Kartini untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanannya kepada masyarakat.

Reporter: Rud

Editor: Dadang Kling