Babinsa Pekalipan Dampingi Poktan Makmur Jaya, Kegiatan Pemupukan Padi

Babinsa Pekalipan Dampingi Poktan Makmur Jaya, Kegiatan Pemupukan Padi

Bagikan artikel ini

KOTA CIREBON, kompas86id.com – Babinsa Kelurahan Pekalipan, Koramil 1402 / Harjamukti, Serda Kardi melaksanakan pendampingan terhadap Kelompok Tani (Poktan) Makmur Jaya dalam kegiatan pemupukan padi di lahan pertanian milik Anggota Poktan Makmur Jaya yang terletak di RT.01 RW.04 Tugu Dalem, Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon. pada Rabu, (21/5/2025).

Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pendampingan Babinsa terhadap ketahanan pangan dan dukungan langsung terhadap petani di wilayah binaannya. Pemupukan dilakukan beberapa hari setelah proses tanam selesai, guna mempercepat pertumbuhan dan meningkatkan hasil panen padi.

Poktan Makmur Jaya sendiri mengelola lahan sawah seluas 4,24 hektar dengan varietas padi yang ditanam yaitu Inpari 49, yang dikenal memiliki produktivitas tinggi dan tahan terhadap beberapa jenis hama serta penyakit.

Dalam keterangannya, Babinsa Kelurahan Pekalipan menyampaikan bahwa kehadirannya bertujuan untuk memberikan semangat dan motivasi kepada para petani agar lebih giat dalam bertani, serta memastikan bahwa proses pertanian berjalan lancar sesuai anjuran penyuluh pertanian.

“Kami hadir untuk mendampingi para petani dalam setiap tahapan, mulai dari penanaman, pemupukan, hingga masa panen. Ini bagian dari komitmen kami untuk mendukung program ketahanan pangan nasional,” ujar Babinsa Kel. Pekalipan.

Ketua Poktan Makmur Jaya, Bapak Ujang, menyampaikan apresiasinya atas pendampingan yang dilakukan Babinsa. Menurutnya, kehadiran Babinsa memberikan semangat tersendiri bagi para petani.

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan Babinsa. Dengan adanya pendampingan ini, para petani merasa lebih yakin dan semangat dalam menjalankan kegiatan pertanian. Kami berharap hasil panen nanti bisa maksimal dan memberikan manfaat besar bagi anggota kelompok,” ujar Bapak Ujang.

Kegiatan pendampingan ini juga menjadi ajang untuk mempererat kemitraan antara TNI dan masyarakat, khususnya di sektor pertanian. Para anggota Poktan Makmur Jaya pun menyambut baik dukungan dari Babinsa, yang selama ini aktif membantu mereka dalam berbagai kegiatan pertanian.

Dengan adanya kerja sama yang baik antara Babinsa, petani, dan instansi terkait, diharapkan hasil panen padi pada musim ini dapat meningkat dan memberi dampak positif bagi kesejahteraan petani di wilayah tersebut.

(Dadang)