Berkat Program Inovatif Kodim 0719 / Jepara, SERANI, Anak Tukang Ukir Akhirnya Lolos Menjadi Anggota TNI

Berkat Program Inovatif Kodim 0719 / Jepara, SERANI, Anak Tukang Ukir Akhirnya Lolos Menjadi Anggota TNI

Bagikan artikel ini

JEPARA, mediakompas86.com – Mohammad Febri Firmansyah, seorang pemuda asal Desa Bugel, RT 14 / 04, Kecamatan Kedung, Kabupaten Jepara, yang merupakan anak seorang tukang ukir, akhirnya berhasil mewujudkan impian menjadi anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) setelah mengikuti tes sebanyak tiga kali dan gagal. Namun, dengan semangat pantang menyerah, ia tidak menyerah begitu saja. pada Rabu, (26/02/2025).

Febri mengikuti tes TNI untuk pertama kalinya beberapa tahun yang lalu, namun selalu gagal. Meski demikian, ia tidak pernah kehilangan harapan. Kemudian, pada kesempatan keempat, ia mengikuti Program SERANI Siap dan Berani Menjadi TNI yang diselenggarakan oleh Kodim 0719 / Jepara. Program ini memberikan pelatihan intensif serta motivasi bagi para peserta yang memiliki tekad untuk menjadi bagian dari TNI.

Setelah mengikuti program SERANI dan menjalani pelatihan dengan tekun, Febri akhirnya berhasil lolos pada tes TNI yang keempat.

“Alhamdulillah, saya akhirnya lolos dan berhasil menjadi anggota TNI. Terima kasih kepada Kodim 0719 / Jepara dan program SERANI yang telah membantu saya. Ini adalah pencapaian yang saya dan orang tua saya tunggu-tunggu. Saya bangga bisa mengabdi kepada Negara,” ujar Mohammad Febri Firmansyah dengan penuh syukur.

Program SERANI yang digagas oleh Kodim 0719 / Jepara terbukti efektif dalam membantu para calon prajurit TNI yang memiliki semangat tinggi, namun membutuhkan pembinaan agar memenuhi syarat. Febri adalah salah satu contoh sukses yang membuktikan bahwa dengan tekad, pelatihan yang tepat, dan dukungan yang kuat, impian untuk menjadi prajurit TNI bisa tercapai.

Kini, Febri siap menjalani karirnya sebagai anggota TNI dan mengabdi kepada negara, sesuai dengan harapan orang tuanya yang selalu mendukung langkahnya.

Reporter: Rud
Editor: Dadang Kling