Calon Bupati Jepara, Witiarso, Bersilaturahmi dengan Warga Krapyak: Serap Aspirasi dan Perkuat Jepara sebagai Kota Ukir

Calon Bupati Jepara, Witiarso, Bersilaturahmi dengan Warga Krapyak: Serap Aspirasi dan Perkuat Jepara sebagai Kota Ukir

Bagikan artikel ini

Jepara Jateng–mediakompas86.com

Dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat, calon Bupati Jepara, Witiarso, melakukan silaturahmi dengan warga Desa Krapyak. Acara yang berlangsung penuh keakraban ini menjadi ajang penting bagi Witiarso untuk mendengarkan langsung masukan dari warga terkait pembangunan daerah, serta menyampaikan visi dan misi dalam kepemimpinannya bersama Gus Hajar.

 

Dalam kesempatan tersebut, Witiarso menekankan pentingnya mempertahankan dan meningkatkan citra Jepara sebagai “Kota Ukir” yang sudah dikenal luas. Ia menjelaskan konsep dan program yang akan diterapkannya untuk memastikan warisan seni ukir Jepara tetap lestari dan mampu bersaing di kancah internasional.

 

“Jepara harus bisa naik kelas dan kembali mendunia lewat karya-karya yang menjadi warisan para pendahulu kita. Seni ukir tidak hanya harus dipertahankan, tapi juga dikembangkan agar bisa beradaptasi dengan zaman dan teknologi. Dengan begitu, Jepara bisa kembali Go Internasional,” ujar Witiarso.

 

Program-program yang dicanangkan dalam kepemimpinannya, kata Witiarso, akan fokus pada pengembangan sumber daya manusia, serta pemanfaatan teknologi modern untuk memperluas pasar seni ukir Jepara hingga ke mancanegara. Ia yakin, dengan sinergi antara pemerintah dan masyarakat, Jepara dapat terus berkembang dan mencetak prestasi di bidang seni dan budaya.

 

Warga Desa Krapyak menyambut positif program-program yang dipaparkan oleh Witiarso, dan berharap agar seni ukir yang menjadi kebanggaan daerah ini terus dipelihara dan dikembangkan untuk generasi mendatang.

 

“Sebagai calon pemimpin, saya bersama Gus Hajar berkomitmen untuk membawa Jepara ke arah yang lebih baik dengan tetap menjaga nilai-nilai budaya dan kearifan lokal. Seni ukir adalah identitas kita, dan ini harus menjadi pijakan untuk meraih kemajuan,” tutup Witiarso.

 

(Rud)