Bangkalan, Mediakompas86.com – Babinsa Koramil 0829-17/Tanjungbumi memberikan pendampingan dalam kegiatan pendistribusian bibit padi Inpari 32 yang dilaksanakan bersama Matri tani dan Koordinator PPL diserahkan kepada beberapa kelompok tani (Poktan) di wilayah kec. Tanjungbumi. Kab. Bangkalan pada Selasa (11/2/25).
Bibit varietas padi Inpari 32 yang memiliki keunggulan umur padi lebih pendek hanya 120 hari setelah sebar (HSS) juga memiliki tekstur rasa pulen dan beraroma. Selain itu benih unggul varietas Inpari 32 juga tahan terhadap serangan hama penyakit. Sehingga dinilai sesuai untuk dibudidayakan oleh Poktan diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani di wilayah binaan.
Namun demikian varietas padi inpari 32 memiliki kekurangan yaitu kerentanan terhadap hama serangga ulat penggerek batang. Maka dari itu pendampingan dari mantri tani maupun PPL perlu terus dilakukan agar potensi serangan hama tersebut dapat diminimalisir.
Jumlah bibit padi Inpari 32 yang telah di distribusikan total 6.300 kg dengan rincian sebagai berikut :
1. Poktan Alhidayah Dua Ds. Planggiran = 1.375 kg
2. Poktan Padi Emas Dua Ds.Aengtaber = 2.000 Kg
3. Poktan Pelita Satu Ds. Macajah = 1.175 Kg
4. Poktan Sukamaju V Ds. Bumianyar = 1.750 Kg
Serka Muari Babinsa Koramil 17/Tanjungbumi menjelaskan peran TNI khususnya Koramil 0829-17/Tanjungbumi dalam hal ini guna memastikan bibit padi dapat terdistribusi secara aman & baik, tentu ini juga menjadi bukti nyata dalam mewujudkan program ketahanan pangan. “Kita kawal distribusinya agar aman dan di serah terimakan dengan baik kepada Poktan-poktan di wilayah kec. Tanjungbumi” tegas beliau. (Dyh)