JEPARA, kompas86id.com – Kodim 0719/Jepara menggelar upacara bendera rutin hari Senin yang berlangsung di Lapangan Makodim 0719/Jepara, pada Senin (3/11/2025). Kegiatan upacara berlangsung dengan khidmat dan diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS Kodim 0719/Jepara.
Pada upacara kali ini, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) yaitu Danramil 08/Keling, Kapten Cke Y. Wibisono, sedangkan komandan upacara dipercayakan kepada Letda Devi.
Dalam amanatnya, Kapten Cke Y. Wibisono menyampaikan pentingnya pelaksanaan upacara bendera sebagai sarana untuk menumbuhkan semangat nasionalisme, disiplin, dan tanggung jawab bagi seluruh prajurit TNI AD.
“Upacara bendera bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan momentum untuk memperkuat jiwa korsa, semangat pengabdian, dan rasa cinta tanah air. Melalui kegiatan ini, kita diingatkan kembali akan tugas dan tanggung jawab sebagai prajurit yang selalu siap mengabdi kepada bangsa dan negara,” tegasnya.
Ia juga menekankan kepada seluruh anggota untuk senantiasa menjaga sikap profesionalisme dan soliditas di setiap pelaksanaan tugas, baik di satuan maupun di lapangan.
“Kita harus terus menanamkan disiplin dan loyalitas dalam setiap pelaksanaan tugas. Jadikan Kodim 0719/Jepara sebagai satuan yang mampu menjadi teladan bagi masyarakat,” tambahnya.
Upacara bendera rutin ini merupakan kegiatan mingguan yang dilaksanakan oleh Kodim 0719/Jepara sebagai bentuk pembinaan personel dan peningkatan jiwa nasionalisme di kalangan prajurit.
Reporter: Rud
Editor: Dadang Klong
